Cara Menghitung Tarif PDAM per Bulan yang Benar. Penting Dipelajari!

Cara Menghitung Tarif PDAM per Bulan yang Benar. Penting Dipelajari!
2 menit

Tarif konsumsi PDAM bulanan tiba-tiba membengkak? Jangan dulu panik, ketahui bagaimana cara menghitung tarif PDAM yang benar!

Meningkatnya tarif PDAM bisa disebabkan oleh berbagai faktor, seperti pemakaian yang boros, terjadi kebocoran pipa, atau terjadi kesalahan hitung pada meteran.

Jika tarif PDAM tiba-tab membengkak, penting sekali bagi pemilik untuk mencoba menghitung tarif PDAM sendiri.

Menghitung tarif PDAM sebenarnya sangatlah mudah, tapi ada beberapa hal yang harus kamu ketahui terlebih dahulu.

Simak penjelasan golongan tarif dan cara menghitung tarif PDAM berikut ini, ya…

Golongan Tarif PDAM

cara menghitung tarif pdam yang benar

sumber: jawapos.com

Sebelum mempelajari cara menghitung tarif PDAM yang benar, perlu diketahui jika penetapan iuran PDAM disesuaikan dengan golongan pelanggan.

Golongan tersebut seperti Golongan Sosial, Rumah Tangga, sampai Industri.

Masing-masing golongan tersebut kemudian dibagi ke dalam beberapa kategori, seperti Golongan Sosial 1A, 1B, dan 2A1; Rumah Tangga 2A1, 2A2, 2A3, 2A4, dan 2B; Niaga 3A dan 3 B, lalu Industri 4A dan 4B.

Sama halnya seperti cara menghitung tarif listrik per bulan, cara menghitung tarif PDAM per bulan juga disesuaikan dengan besar konsumsinya.

Semakin besar konsumsi air per bulan, maka semakin tinggi tarif dasar yang dibebankan.

Selain berdasarkan golongan pelanggan, tarif dasar yang dibebankan juga dipengaruhi berdasarkan daerah.

Untuk rujukan, berikut beberapa tarif PDAM di berbagai daerah:

Tarif PDAM Depok

Golongan Tarif
0-10 m3 11-20 m3 >20 m3
Sosial Umum (1A) Rp1.900 Rp1.900 Rp1.900
Sosial Khusus (1B) Rp2.700 Rp3.100 Rp5.600
Rumah Sangat Sederhana (1C) Rp2.700 Rp2.900 Rp5.200
Rumah Sederhana (2A) Rp3.900 Rp5.700 Rp6.400
Rumah Menengah (2B) Rp6.000 Rp7.300 Rp8.100
Instansi Pemerintah (2C) Rp6.800 Rp7.300 Rp7.900
Rumah Mewah (3A) Rp6.900 Rp7.900 Rp9.500
Niaga Kecil (3B) Rp6.900 Rp8.300 Rp9.800
Industri Kecil (3C) Rp7.000 Rp8.500 Rp10.400
Niaga Besar (3D) Rp13.000 Rp13.000 Rp13.000
Industri Besar (3E) Rp15.200 Rp15.200 Rp15.200
Kelompok Khusus (IV) KESEPAKATAN

Tarif PDAM Bandung

Pemakaian

(M3)

Gol Sosial

1A

Gol Sosial

1B

Gol Rumah Tangga

2A1

Gol Rumah Tangga

2A2

Gol Rumah Tangga

2A3

Gol Rumah Tangga

2A4

Gol Rumah Tangga

2B

Gol Niaga

3A

Gol Niaga

3B

Gol Industri

4A

Gol Industri

4B

1-10 900 900 1.000 2.000 2.600 3.300 2.100 2.900 4.600 4.900 6.800
11-20 900 900 1.600 3.600 4.600 6.000 3.800 5.300 7.200 7.500 9.600
21-30 900 1.400 2.300 5.700 7.400 9.400 6.000 8.700 10.700 11.300 13.300
>30 1.300 2.900 5.500 8.800 10.700 12.600 8.500 12.600 14.400 14.300 16.300

Cara Menghitung Tarif PDAM yang Benar

meteran pdam

sumber: kompas.com

Cara menghitung tarif PDAM sangatlah mudah, yakni dengan membaca angka konsumsi air yang tertera di meteran, lalu dikalikan dengan tarif dasar yang dibebankan.

Total iuran air per bulan biasanya sudah termasuk dengan biaya-biaya lain di luar pemakaian air.

Simak simulasi perhitungan tarif PDAM berikut ini:

Sebagai contoh, mari kita asumsikan konsumsi air mencapai 30 m3 per bulannya dan tarif yang dibebankan Golongan Rumah Tangga 2A3 untuk daerah Bandung.

Maka cara menghitung tarif PDAM tersebut adalah…

30 x Rp10.700 = Rp321.000

Nominal tersebut hanya untuk tarif konsumsi saja, belum termasuk biaya administrasi dan pemeliharaan meteran air per bulannya.

Besara kedua biaya tersebut berbeda-beda di setiap daerah.

Untuk Kota Bandung, dikenakan biaya admin Rp10.000 per bulan dan biaya pemeliharaan sesuai ukura meternya:

  • Ukuran meter 0.5 inci sebesar Rp7.000 per bulan
  • Ukuran meter 1 inci sebesar Rp43.000 per bulan
  • Ukuran meter 1,5 inci sebesar Rp72.000 per bulan
  • Ukuran meter 2 inci sebesar Rp129.000 per bulan
  • Ukuran meter 3 inci sebesar Rp158.500 per bulan
  • Ukuran meter 4 inci sebesar Rp187.000 per bulan

Asumsikan ukuran meterannya mencapai 0,5 inci, maka total tarif yang perlu dibayar adalah Rp312.000 + Rp7.000 = Rp319.000 per bulan.

***

Semoga bermanfaat, sumber  www.99.co/id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *